Ayo Belajar Membuat Berbagai Macam Makanan Sehat,Kue, Cemilan, Masakan, Jajanan, Mulai Yang Mudah-mudah Saja....:)
monggo mampir...
Mari mampir di blog yang sederhana ini, tentang masak-memasak dan uplek-uplekan di dapur (pawon=bhs jawa)....
Selasa, 05 Januari 2010
Kentang Merah
Kentang bisa diolah menjadi berbagai makanan, baik lauk-pauk, makanan pokok maupun cemilan. Salah satu yang sering dibuat adalah sambal goreng kentang dengan banyak variasi, misalnya ati, udang, telur puyuh atau pete. Kali ini yang dibuat bukanlah sambal goreng, dengan bumbu yang mirip dan kentang tidak digoreng, kusebut saja Kentang Merah.
Bahan dan bumbu : - 750 gr kentang, kupas, potong kotak - 6 siung bawang merah - 4 siung bawang putih - 10 buah cabe merah buang biji - 3 butir kemiri - daun salam, laos - garam, gula Cara membuat : - Haluskan bumbu bawang, cabe merah, kemiri, lalu tumis. Tambah daun salam, laos. - Masukkan kentang, aduk-aduk, setelah kurleb 5 menit tambahkan air 500 ml. - Masak sampai kentang empuk dan air habis.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar